Reporter: Lambas
Editor: Wiratno
MEDIAWARTANASIONAL.COM | BOGOR – Sekretaris Dinas (Sekdis) Pendidikan Kabupaten Bogor, Dr. Nina Nurmasari, ada komitmen yang kuat dalam menerima informasi dan aduan dari masyarakat, juga gerak cepat dalam menangani, baik hal aduan maupun informasi yang disampaikan secara efektif, hal ini diungkapkan diruang kantornya, Senin (10/3).
Baca Juga:
Dalam hal komitmen untuk melayani masyarakat, itu jelas dan sesuai dengan instruksi Bupati maupun Gubernur, supaya cepat dan efektif.
“Kami selaku Aparatur Sipil Negara (ASN) tentu harus memberikan pelayanan yang baik terhadap masyarakat, apalagi menyangkut kinerja pemerintahan, dalam hal ini khusus di dinas pendidikan, harus memberikan yang paling prima, sesuai amanah yang diberikan masyarakat terhadap kami,” Kata Sekdis.
“Dengan memberikan pelayanan yang prima terhadap masyarakat, kami berharap mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah, dalam hal ini melalui Dinas Pendidikan,” Tambah Nina.
Sebagaimana diketahui beberapa bulan terakhir ini, Dr. Nina Nurmasari selaku Sekdis Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, sudah menangani berbagai aduan yang disampaikan oleh masyarakat, baik secara bersurat dan online, maupun dengan bertemu langsung.
“Sebagai Sekdis Nina, punya harapan besar agar jajarannya dalam melaksanakan tugas sesuai dengan peraturan dan undang-undang, serta punya integritas yang tinggi, itu semua untuk hasil yang maksimal dan mampu meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di Kabupaten Bogor”Pungkasnya.
Untuk kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor, melalui Dinas Pendidikan, masyarakat Bogor menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas pelayanan prima dan efektif yang sudah dilakukan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan, Nina Nurmasari.
“Sebagai masyarakat Bogor, kami menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas kinerja Ibu Sekdis Pendidikan. Beliau sangat cepat dan efektif dalam menangani aduan kami, semoga kedepannya hal-hal yang dapat membebani masyarakat terkait pendidikan tidak terulang kembali,” Ungkap salah satu warga Bogor.
Dengan komitmen yang kuat dan kinerja yang prima, juga efektif, Dinas Pendidikan melalui Dr. Nina Nurmasari selaku Sekdis Pendidikan, sudah menunjukkan komitmen dan kepedulian terhadap masyarakat, dan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah daerah.