STIT Nusantara Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun 2024

Rukmana MWN

Editor: Rukmana 

MEDIAWARTANASIONAL.COM | BEKASI – Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nusantara (STIT Nusantara) kembali membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun akademik 2024. Acara Matrikulasi yang berlangsung pada Sabtu, 15/02/2025, diikuti oleh 57 calon mahasiswa yang telah mendaftar di berbagai program studi yang tersedia, termasuk Pendidikan Agama Islam, Manajemen Pendidikan, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), serta Hukum Ekonomi Syariah.

Menurut Sri Wahyuti, S.Pd, yang turut hadir dalam acara tersebut, tahun ini terdapat 57 mahasiswa yang resmi mendaftar ke STIT Nusantara. “Ada 57 mahasiswa yang mendaftar tahun ini dengan pilihan program studi yang beragam, seperti Pendidikan Agama Islam, Manajemen Pendidikan, PAUD, dan Hukum Ekonomi Syariah,” ungkapnya kepada wartawan.

Beasiswa Rp 25 Juta untuk Mahasiswa Baru

STIT Nusantara berkomitmen untuk memberikan akses pendidikan yang lebih luas bagi masyarakat. Direktur Pendidikan STIT Nusantara, Mr. Kim, menjelaskan bahwa pihak kampus bekerja sama dengan Yayasan Dinamika Nusantara (YDN) dalam memberikan beasiswa kepada para mahasiswa baru.

Mahasiswa Baru STIT Nusantara

“Yayasan Dinamika Nusantara memberikan beasiswa sebesar Rp 25.000.000 kepada 57 mahasiswa tanpa syarat. Oleh karena itu, kami harap para mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan belajar sungguh-sungguh hingga menyelesaikan perkuliahan dan meraih kelulusan,” ujar Mr. Kim.

Lebih lanjut, Mr. Kim menambahkan bahwa menempuh pendidikan tinggi tidak hanya meningkatkan kecerdasan seseorang, tetapi juga membawa perubahan dalam strata sosial mereka. “Allah meninggikan derajat manusia dengan ilmu. Maka dari itu, pendidikan adalah kunci utama dalam mencapai kesuksesan di masa depan,” tambahnya.

Sejarah dan Visi STIT Nusantara

STIT Nusantara didirikan pada Jumat, 17 Maret 2017, dengan diterbitkannya Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor 1625 Tahun 2017. Perguruan tinggi ini berada di bawah naungan Yayasan Widya Nusantara Buana dengan tujuan utama mencerdaskan anak bangsa dan membekali mereka dengan ilmu pendidikan yang berkualitas.

Mahasiswi Baru STIT Nusantara

STIT Nusantara berfokus pada bidang ilmu pendidikan, khususnya Pendidikan Islam Anak Usia Dini dan Manajemen Pendidikan Islam. Lulusan dari STIT Nusantara diharapkan mampu menghadapi persaingan global dengan inovasi dan kreativitas tinggi, serta menjunjung tinggi nilai moral, etika, dan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan bermasyarakat.

Biodata Kampus STIT Nusantara

• Kode Perguruan Tinggi 213593

• Nomor SK Pendirian 1625 Th 2017

• Tanggal SK Pendirian 17 Maret 2017

• Akreditasi B

Dengan berbagai fasilitas dan program unggulan yang ditawarkan, STIT Nusantara terus berupaya menjadi institusi pendidikan tinggi yang berkontribusi dalam mencetak generasi penerus bangsa yang cerdas, kompetitif, dan berakhlak mulia.

Berita Populer

Mayat Korban Banjir SMR II Ditemukan Tim SAR, TNI dan Banser 

Redaksi MEDIAWARTANASIONAL.COM| BEKASI – Mayat Hendika Pratama ditemukan tim SAR gabungan TNI Marinir dan relawan dari Banser Nahdlatul Ulama pada ...

Warta Daerah

Ulukyanan : Masyarakat Menolak Transmigrasi di Kecamatan Kei Besar Utara Timur

Reporter Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | MALUKU TENGGARA – Masyarakat kecamatan Kei besar utara timur Kabupaten MalukunTenggara,menyatakan sikap menolakn kehadiran warga ...

Warta Daerah

Akhmad Yani Renuat Dan Amir Rumra Resmi Pimpin Kota Tual periode 2025-2030

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | KOTA TUAL –  Momen yang ditungu-tunggu masyarakat Kota Tual Provinsi Maluku, untuk ...

Warta Daerah

Polres Maluku Tenggara Melakukan Pengamanan di Gereja

Reporter: Jecko Poetnaroeboen MEDIAWARTANASIONAL.COM | MALUKU TENGGARA- Polres kabupaten Maluku Tenggara (Malra) provinsi Maluku, resmi tingkatkan. pengamanan di sejumlah Gereja ...

Warta Daerah

Felicia Lumban Gaol Raih Juara 1 Lomba Vocal Solo Horong Besar

Reporter: Rigson Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh Felicia Lumban Gaol, yang berhasil meraih Juara 1 dalam ...

Warta Daerah

Sukseskan Program Asta Cita Presiden Dan Wapres RI

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Rukmana MEDIAWARTANASIONAL.COM| TUAL Polres Tual Polda Maluku kembali menunjukan keseriusannya dalam mendukung Program Food Estate ...