Warta Daerah

Polres Tolitoli Berikan Pengarahan Terkait Pengamanan Pilkada

Oleh: Supriyan

Media Warta Nasional | Tolitoli – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Tolitoli, provinsi Sulawesi Tengah  Polres Tolitoli mengadakan arahan khusus kepada seluruh personil yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja 2024. Kegiatan ini berlangsung di Mako Polres Tolitoli pada hari Rabu, 16 Oktober 2024, pukul 09.00 WITA.

Kapolres Tolitoli, AKBP Bambang Herkamto, S.H., M.H., menyampaikan arahan penting terkait pelaksanaan tugas pengamanan Pilkada, menekankan pentingnya menjaga situasi tetap kondusif sehingga tahapan Pilkada dapat berjalan dengan aman, tertib, dan damai. Kapolres berharap agar seluruh personil mampu menjalankan tugas dengan maksimal untuk menciptakan suasana yang kondusif selama berlangsungnya proses pemilihan.

Selain arahan, dilakukan juga pemeriksaan kesehatan terhadap seluruh personil Polres Tolitoli oleh Seksi Dokkes Polres Tolitoli yang dipimpin oleh Kasidokkes Penata Syamsuriyani A. Md., Kep. Bersama dengan dokter klinik dan tim medis, pemeriksaan meliputi cek fisik, tanda vital seperti tekanan darah, nadi, saturasi oksigen, serta pemeriksaan pernapasan. Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapan fisik personil dalam melaksanakan tugas pengamanan.

Pemeriksaan kesehatan dilakukan guna memeriksa kondisi personil dan memastikan bahwa mereka siap menghadapi tantangan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Pilkada berlangsung, termasuk menjelang tahap-tahap kritis pada hari pemilihan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan intensif Polres Tolitoli dalam Operasi Mantap Praja 2024, yang difokuskan untuk memastikan penyelenggaraan Pilkada yang aman dan tertib di seluruh wilayah Kabupaten Tolitoli.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *