Oleh: Yohanes
Media Warta Nasional | Depok – Keluarga Besar Solidaritas Sahabat Imam Budi Hartono (Sohib IBH), menggelar event perdana dengan lomba nyanyi karya lagu Wakil Wali Kota Depok Depok Ir.H.Imam Budi Hartono, di Depok Town Square (Detos), Sabtu (25/5/2024).
Peserta yang mengikuti lomba tersebut, mulai dari TK, SD, SMP dan SMA dan mereka harus menyanyikan lagu karya IBH dengan judul Ayo ke Depok dan Bangkitlah Pemuda Indonesia.
Ketua Umum Sohib IBH Aryo Gema mengutarakan, 25 peserta lomba nyanyi tersebut, semua hafal karya lagu Wakil Wali Kota Depok IBH.
“Ini adalah bukti nyata pengalaman, prestasi dan karya – karya IBH, harus kita dukung IBH menuju Walikota Depok 2025 – 2030,” tukasnya.
Ia menambahkan, tidak hanya lomba menyanyi saja, panitia Sohib IBH juga mengadakan lomba mewarnai, menggambar dan model. Total peserta 60 peserta, dari semua jenis lomba.
“Saya atas nama pribadi dan ketum Sohib IBH, mengucapkan terimakasih kepada pihak management Detos, yang menyediakan tempat, tamu undangan dari relawan perwakilan KBBI,” ungkapnya.
Ketua Sohib IBH Kris mengatakan, alhamdulillah acara perdana mereka, berjalan dengan lancar dan sukses.
Semua para juara lomba, pengisi acara atau peserta lomba, mendapatkan tropi penghargaan, tas goodie bag, nugget, sosis Sohib dan piagam atau sertifikat, yang di tanda tangan langsung oleh Wakil Wali Kota Depok Depok.
“Kami sebagai team Relawan sohib IBH, sangat bangga acara kami di datangi langsung Wakil Wali Kota Depok Depok Ir. H Imam Budi Hartono,”ucap Kris.
Baginya, itu bukti nyata bawah IBH, hadir memberi support kepada peserta lomba, pengisi acara & panitia Sohib IBH agar tetap semangat, kompak & solid.
“Insya Allah, kami dari Sohib IBH akan mengadakan event lagi di 11 kecamatan, 63 kelurahan dan tingkat RW,” cetusnya.
Acara yang merupakan peringatan HUT ke 25 Kota Depok itu, menghadirkan juri bang Ikam, bang Didit, bang Komeng tze, Tangkas, Keke & Michelle Hadip.
KB Sohib IBH mengucapkan terima kasih kepada MC Kayla Adelia dan Aqeela Dhiya, Bintang Tamu Michelle Hadip dan Audhya Asha Ardhanaresvari
Tak lupa kepada special Performance Yudha Standa up Comedy, Komeng Tze, Rajun Akustik, Nayla Dancer, Kak Elsa Dancer, Noutic Band, Tangkas Sinaga, Adiba Shakila Wahyudi, Queen dan Lovelycia, Fernando.
“Terima kasih juga kepada Anisa Dwi Andini dan Sanaz Tari tradisional, Darul Abidin, Salsabila Humaira, Sanggar Majelis Taklim Silaturahmi Kota Depok Depok dan Sanggar Kita, yang sudah support acara ini,” pungkasnya.