Oleh: Rahmat
Media Warta Nasional | Jakarta – Dalam rangka memperingati HUT TNI yang ke 79 5 Oktober mendatang, TNI gelar kegiatan di Monas mulai 21 September hingga akhir Oktober. Diantaranya ada pagelaran wayang golek, pameran alutsista, acara hiburan, fun bike, run, dan lain sebagainya.
Adapun perwakilan personil TNI dari seluruh wilayah yang ada di Indonesia turut hadir dan berpartisipasi dalam merayakan hari jadinya TNI tersebut.
Untuk mempermudah para personil dari luar daerah Jakarta, maka Danrem 052 Brigjen TNI Krido Pramono dan Letko Inf Dony Gredinand selaku Dandim 0502 Jakarta Utara meninjau lokasi tempat istirahat personel di Rusunawa Nagrak Tower 1 dan 2 Kelurahan Cilincing Kecamatan Cilincing Jakarta Utara pada Rabu (25/09/2024)
Ketika meninjau lokasi, turut hadir Camat Cilincing Devita, Lurah Marunda Agung Dian Cahyo, PLT Lurah Cilincing Sarmudi, Kepala UPRS III Vita Nurviatin, Kapolsek Cilincing Ipda Iswandi, Kapuspol Cilincing Milton Panjaitan.
Saling mendukung satu sama lain. Seluruh jajaran berkomunikasi dan berkoordinasi dengan baik demi kelancaran acara HUT TNI ini.
Menurut Deny Gredinand, “Hitungan awal personil yang akan menempati Rusun Nagrak 5838 dari Kodam 4 dan Kodam 5, tetapi dinamai karakter perkembangannya. Misalnya di Rusun Pasar Rumput ada pasukan yang masuk berlebih, mungkin sisanya bergeser ke sini karena kita koordinasikan dengan pengelola di sini, bu Vita. Disini dapat menampung enam ribu orang”.
“Rencananya kegiatan pasukan masuk tanggal 30 September sampai 25 Oktober 2024” Jelas Letkol Deny.
Di wilayah Jakarta Utara, untuk tempat istirahat personel Ia meninjau beberapa lokasi. Selain di Rusun Nagrak, ada juga Rusun di Jalan Tongkol, GOR dan tempat lainnya. Terutama dari segi kelayakan, fasilitas air bersih, atap supaya tidak bocor, pos kesehatan dan lain sebagainya.
Letkol Dony memastikan, kedatangan kurang lebih enam ribu personel di wilayah ini tidak akan mengganggu kegiatan warga karena ini merupakan tempat istirahat saja sebelum dan sesudah latihan di tempat yang sudah di tentukan sesuai tugasnya.
“Kami membuka peluang usaha bagi UMKM yang ada di wilayah Rusun Nagrak untuk bisa dikoordinir oleh pengelola dalam hal ini UPRS III untuk dapat membuka peluang usaha di lokasi, karena kebutuhan personel setelah latihan kan lelah, lapar atau butuh kopi dan lainnya” tutupnya.