Mantan Ketua DPC Hanura Tolitoli Diperiksa Kejari Terkait Dugaan Korupsi Dana Hibah

Rukmana MWN

Reporter: Hariyanti

Editor: Wiratno

MEDIA WARTA NASIONAL | TOLITOLI- Setelah dua kali absen dari panggilan penyidik, Agustinus  Deo Dopo, mantan Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Tolitoli, akhirnya hadir di Kejaksaan Negeri (Kejari) Tolitoli untuk menjalani pemeriksaan. Pemeriksaan dilakukan pada Rabu, 14 Mei 2025, terkait dugaan penyelewengan dana hibah partai politik yang bersumber dari APBD Tolitoli tahun anggaran 2022–2024.

Pemeriksaan ini merupakan bagian dari tahap penyidikan yang tengah digencarkan Kejari Tolitoli atas dugaan penyimpangan dana hibah yang diterima Partai Hanura saat Agustinus deo dopo menjabat. Sebelumnya, ia dua kali mangkir dari panggilan resmi, sehingga pemanggilan ketiga ini menjadi penentu sebelum dilakukan upaya hukum berupa penjemputan paksa.

Kepala kejaksaan Dr.Albertinus P Napitupulu SH.MH. Melalui  kepala Seksi Intelijen Kejari Tolitoli, Sugandi, SH., MH., menyampaikan bahwa Agustinus deo dopo diperiksa sebagai saksi dalam kasus yang kini telah masuk dalam ranah pidana khusus. Bersama Agustinus, dua pengurus partai lainnya, yakni Sekretaris DPC Hanura Adnan dan Bendahara Abu Rudin, turut dimintai keterangan.

“Penyidik menemukan adanya indikasi kuat penyimpangan, termasuk laporan keuangan fiktif dan mark-up dalam penggunaan dana hibah,” jelas Sugandi.

Dugaan tersebut diperkuat melalui hasil audit internal dan verifikasi terhadap dokumen pertanggungjawaban keuangan. Laporan yang disusun disebut tidak sesuai fakta di lapangan, bahkan ditemukan lonjakan anggaran tanpa dasar yang jelas.

Kejari Tolitoli menegaskan akan mengambil tindakan tegas apabila para pihak yang terlibat tidak bersikap kooperatif. “Jika panggilan hukum kembali diabaikan, kami akan melakukan penjemputan paksa sesuai prosedur,” tegas Sugandi.

Hingga kini, proses penyidikan terus berlanjut guna mengungkap lebih dalam aliran dana hibah yang seharusnya digunakan untuk kegiatan kepartaian.

Berita Populer

Warta Daerah

Ulukyanan : Masyarakat Menolak Transmigrasi di Kecamatan Kei Besar Utara Timur

Reporter Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | MALUKU TENGGARA – Masyarakat kecamatan Kei besar utara timur Kabupaten MalukunTenggara,menyatakan sikap menolakn kehadiran warga ...

Warta Daerah

Masyarakat Desa Banda Ely Kecewa, Dua Proyek Di SMP Alhilaal Yang Terbengkalai

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno    MEDIA WARTA NASIONAL | MALUKU TENGGARA – Masyarakat ohoi/desa Banda Ely Kecamatan Kei besar ...

Warta Daerah

Bentrok Antar Warga di Maluku Tenggara Puluhan Korban Luka dan Dua Tewas

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | MALUKU TENGGARA – Bentrok antar dua kelompok warga kembali terjadi di kabupaten Maluku ...

Warta Daerah

Sukseskan Program Asta Cita Presiden Dan Wapres RI

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Rukmana MEDIAWARTANASIONAL.COM| TUAL Polres Tual Polda Maluku kembali menunjukan keseriusannya dalam mendukung Program Food Estate ...

Mayat Korban Banjir SMR II Ditemukan Tim SAR, TNI dan Banser 

Redaksi MEDIAWARTANASIONAL.COM| BEKASI – Mayat Hendika Pratama ditemukan tim SAR gabungan TNI Marinir dan relawan dari Banser Nahdlatul Ulama pada ...

Warta Daerah

Pelantikan Pengurus PWI Laskar Sabilillah DK Jakarta Resmi Digelar

Reporter: Ilham Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | JAKARTA –Rabu, 9 April 2025 Pengurus Perjuangan Walisongo Indonesia Laskar Sabilillah (PWI LS) Daerah ...