Ketua AWPI Abd. Haris dan Jajaran Bersama Danrem 051/WKT
Oleh: redaksi
Media Warta Nasional|Bekasi – Bertempat di Markas Korem 051 Wijayakarta Cikarang, Ketua AWPI DKI Jakarta Abdul Haris beserta rombongan diterima oleh Danrem 051 Wijayakarta Brigjend Riyanto S.iP, dalam acara audiensi guna menjalin sinergi dan kerjasama antara pihak Korem 051 Wijayakarta dengan insan pers yang tergabung dalam wadah organisasi pers AWPI, Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia.
Dalam sambutannya ketua AWPI Abdul Haris menyampaikan rasa hormat dan terimakasih yang setinggi tingginya, terkait sambutan hangat Danrem 051 dalam menerima rombongan AWPI.
“Terimakasih kepada Danrem 051 Wijayakarta Brigjen Riyanto, S.iP yang telah menerima kehadiran kami disini layaknya keluarga, hal ini tentu akan membawa kemaslahatan bagi kedua belah pihak” ucap Abd. Haris.
Lanjut Haris, sebagaimana yang kita ketahui bersama Danrem 051 Wijayakarta membawahi lima Teritorial diantaranya; kabupaten Bekasi, kota Bekasi, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Depok, tugas – tugas negara seorang Danrem tentu sangat padat, apatah lagi Bandara Halim Perdana Kusuma berada di Teritorial 051/Wijayakarta dimana Presiden Republik Indonesia menaiki pesawat kepresidenan untuk kunjungan ke daerah atau luar negeri dan luarbiasanya beliau (Danrem 051/Wijayakarta red…) mau membagi waktunya untuk bertemu kita”, tutur Abd. Haris Selasa 19/03/24.
“Untuk itulah seorang Danrem harus siap siaga mengamankan perjalanan seorang presiden” tandasnya.
Setali tiga uang, Danrem 051/Wijayakarta Brigjend Riyanto juga merasa senang dengan kunjungan yang dilakukan oleh insan pers ke markas korem 051 Wijayakarta, dalam bincang bincang santai tetapi penuh dengan makna, Danrem menyampaikan tugas tugas pokok TNI juga program TNI yang saat ini sedang menjadi primadona yaitu tentang ketahanan pangan.
Danrem menyampaikan rencana rencana Korem 051, untuk ikut menjadi bagian dari program ketahanan pangan “Food Estate” Presiden Joko Widodo.
Menurutnya, apa yang akan dilakukan oleh Korem 051, merupakan sebuah prototipe dari apa yang sudah dilakukannya di Korem 012 Teuku Umar Maulaboh Aceh.
“Kami hanya mengulang kesuksesan kami di Acèh, apa yang kami lakukan (bertani) di Meulaboh Aceh bisa dilakukan di Korem 051 Wijayakarta, mengingat banyaknya lahan lahan tidur yang tidak produktif yang ada di kabupaten Bekasi untuk dapat dimanfaatkan dan diberdaya gunakan untuk menunjang program ketahanan pangan”, ucap Riyanto dalam bincang santai tersebut.
Riyanto menambahkan,”Peran media sangatlah vital karena dari media kami berharap bahwa apa yang dilakukan dapat menjadi virus – virus kebaikan yang mampu menginspirasi masyarakat secara luas terlebih apa yang dilakukan oleh kami bisa untuk ditiru dan diikuti oleh masyarakat secara luas”, tegasnya lagi.
Diakhir perbincangan Danrem 051 Brigjend Riyanto menyatakan, ” kami ŵelcome terhadap insan pers dan mari berkolaborasi dan bersinergi dengan program – program KOREM 051 Wijayakarta dalam hal ketahanan pangan” pungkas Danrem 051.