Oleh: Hariyanti
Media Warta Nasional | Sulawesi – Dalam rangka memperingati hari proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Kepala Desa Sibea, Abd. Rahman S.Pt, menyelenggarakan serangkaian kegiatan di Kecamatan Lampasio, Kabupaten Tolitoli, Provinsi Sulawesi Tengah.
Kades Sibea Abd. Rahman mengatakan, “Acara ini digelar Rabu 04/09/2024 yang dimeriahkan dengan lomba bersih-bersih lingkungan dan rumah sehat yang diikuti oleh 18 Rukun Tetangga (RT) di desa setempat”, katanya.
Lebih lanjut Rahman menerangkan, lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. Penilaian lomba dilakukan oleh tim juri yang terdiri dari Camat, Ketua PKK Kecamatan, Kapolsek, Danramil, dan Kepala Puskesmas. Setiap RT yang berhasil meraih juara akan menerima hadiah yang dibagikan kepada ketua RT dan anggotanya, jelasnya.
Selain lomba bersih-bersih, acara ini juga dimeriahkan dengan pertandingan sepak bola, yang menambah semangat dan keceriaan di kalangan masyarakat. Kades Sibea berharap kegiatan ini tidak hanya mempererat tali silaturahmi antarwarga, tetapi juga dapat meningkatkan kualitas hidup di lingkungan desa.
Dengan adanya berbagai kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan hidup sehat, serta terjalin hubungan yang lebih harmonis antarwarga desa.