LAWANG PITU Gelar Festival Musik di Jakarta 

Rukmana MWN

Oleh : redaksi

 

MEDIA WARTA NASIONAL | JAKARTA – Big Bang Festival 2025 yang diadakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta, sukses memukau penonton dengan penampilan spektakuler dari berbagai artis populer, termasuk Lawang Pitu yang featuring John Paul Ivan dan Irang Arkad dari Boomerang Reload.

Festival musik ini berlangsung dari 24 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026, menawarkan pengalaman liburan akhir tahun yang meriah dan tak terlupakan.

Pada tanggal 3 Januari 2026, Lawang Pitu beranggotakan Trison Manurung (vokal), Asisi Basuki Acc (bass), Sadtrio (guitar), Arif (drum), Jibones (guitar) membawakan 7 lagu di panggung utama Big Bang, didampingi oleh John Paul Ivan dan Irang Arkad.

Penonton yang hadir, sekitar 50.000 orang, sangat antusias dan ikut menyanyikan lagu-lagu yang dibawakan.

Suasana sangat meriah, terutama ketika Lawang Pitu berbagi panggung dengan band lain seperti NIDJI dan DEWA 19.

“Penonton sangat luar biasa, kami sangat puas dengan penampilan kami,” kata Asisi Basuki, bassist Lawang Pitu.

Masih kata, Asisi Basuki, Festival ini tidak hanya menampilkan konser musik, tetapi juga pameran cuci gudang, kuliner, dan hiburan lainnya.

Tiket masuk bervariasi, mulai dari murah hingga premium.

“Kami ingin menghibur para pengunjung sedang liburan akhir tahun yang tak terlupakan bagi masyarakat,” kata Owner Lawang Pitu Asisi Basuki.

Asisi Basuki menambahkan Big Bang Festival akhir 2025 ini memang menjadi salah satu acara tahunan yang paling dinantikan, dan tahun ini tidak mengecewakan. Sampai jumpa tahun 2026,” pungkasnya.

Berita Populer

Warta Daerah

Ulukyanan : Masyarakat Menolak Transmigrasi di Kecamatan Kei Besar Utara Timur

Reporter Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | MALUKU TENGGARA – Masyarakat kecamatan Kei besar utara timur Kabupaten MalukunTenggara,menyatakan sikap menolakn kehadiran warga ...

Warta Daerah

Pelantikan Pengurus PWI Laskar Sabilillah DK Jakarta Resmi Digelar

Reporter: Ilham Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | JAKARTA –Rabu, 9 April 2025 Pengurus Perjuangan Walisongo Indonesia Laskar Sabilillah (PWI LS) Daerah ...

Warta Daerah

Masyarakat Desa Banda Ely Kecewa, Dua Proyek Di SMP Alhilaal Yang Terbengkalai

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno    MEDIA WARTA NASIONAL | MALUKU TENGGARA – Masyarakat ohoi/desa Banda Ely Kecamatan Kei besar ...

Warta Daerah

Sukseskan Program Asta Cita Presiden Dan Wapres RI

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Rukmana MEDIAWARTANASIONAL.COM| TUAL Polres Tual Polda Maluku kembali menunjukan keseriusannya dalam mendukung Program Food Estate ...

Warta DaerahWarta Ekonomi

Peresmian Kantor Cabang Baru KSP Parodana Artha Solution 

Reporter: Rigson Editor: Rukmana MEDIAWARTANASIONAL.COM – BEKASI – Ketua KSP Parodana Artha Solution, Robinsar Nainggolan, resmi membuka Kantor Cabang baru ...

Warta Daerah

Bentrok Antar Warga di Maluku Tenggara Puluhan Korban Luka dan Dua Tewas

Reporter : Jecko Poetnaroeboen Editor: Wiratno MEDIAWARTANASIONAL.COM | MALUKU TENGGARA – Bentrok antar dua kelompok warga kembali terjadi di kabupaten Maluku ...